Danur, film bergenre horor akan menghiasi layar lebar di Indonesia pada 30 Maret 2017. Film yang diangkat dari novel Gerbang Dialog Danur karya Risa Saraswati ini berasal dari pengalaman nyata pribadinya sebagai gadis indigo. Buku nya sendiri pertama kali dirilis di tahun 2011 dan filmnya akan tayang di bioskop dengan judul, Danur.
Film Danur mengisahkan tentang Risa, seorang gadis kecil yang meminta teman baru di hari ulang tahunnya yang kedelapan, agar ia tak lagi kesepian. Sejak itulah Elly, ibunya, sering mendapati anaknya tertawa sendiri dan seolah sedang bermain dengan banyak teman. Elly pun mencari jalan untuk memisahkan Risa dari sahabat barunya tersebut yang ternyata adalah hantu. ke-5 hantu tersebut adalah Peter, Hans, Hendrick, William, dan si bungsu Johnsen yang merupakan keturunan Belanda. Akhirnya sahabat Risa itu pergi dari rumah neneknya.
Sembilan tahun kemudian, Risa dan adiknya, Riri, kembali ke rumah tersebut untuk menjaga sang nenek. Kejadian-kejadian aneh kembali terjadi, dan puncaknya adalah saat Riri menghilang. Risa pun harus menyelamatkan adiknya dari hantu jahat yang berencana membawa Riri ke dunia lain.
Kalian tahu apa itu Danur? “Danur adalah air yang muncul dari jasad makhluk hidup yang telah mati dan membusuk,” kata Risa. Selain sebagai penulis novel yang aktif ia juga seorang vokalis band indie asal bandung yaitu SARASVATI dan Risa juga menjabat di Pegawai Negeri Sipil Kabupaten Karawang Departemen Bina Marga dan Pengairan.
Film Danur dibintangi oleh Prilly Latuconsina, Sandrinna Michelle, Shareefa Daanish, Indra Brotolaras, dan Kinaryosih. Film ini digarap apik oleh PIC House dan MD Pictures dengan sutradara Awi Suryadi. Thriller film horror ini sudah bisa mantemans lihat di youtube yah…hehehe. Sejak dipublish 26 Januari 2017 sudah 911.414x ditonton. Ingat, 30 Maret 2017 di Bioskop terdekat
Maturnuwun
baca juga:
- Pengusaha bengkel ini nekat cari penghlaris ke dukun, tapi dia balik arah. kenapa?
- Waspada terhadap jin dan sihir perusak rumah tangga
- Khasiat Daun Bidara untuk mengusir sihir jahat
- Ada apa dengan angka 13 ?
- 3 Waktu mimpi dalam kepercayaan orang Jawa
- Waspada jin laki mencintai manusia wanita
- Seremmmm …janin usia 7 bulan hilang di kandungan. Kok bisa ya?
- Mukena ghaib, bisa dipakai tapi orangnya gak bisa kembali….weladalah
- Percaya gak percaya, Uang seratus ribu dan lima puluh ribu hilang di celengan. Di embat tuyul?
- Kucing jadi-jadian ambil uang, benarkah?
—***\Contact KHS/***—
Main blog : http://www.setia1heri.com
Secondary blog : http://www.khsblog.net
Email : setia1heri@gmail.com ;kangherisetiawan@gmail.com
Facebook:http://www.facebook.com/setia1heri
Twitter : https://twitter.com/setia1heri
Instagram : https://instagram.com/setia1heri
Youtube : https://www.youtube.com/user/setia1heri
Line@ : @setia1heri.com
PIN BBM : 5E3C45A0
*”ngono yo ngono ning ojo ngono…”*
Anak indigo, si penerima keistimewaan Tuhan
https://motomazine.com/2017/03/24/yamaha-pede-ngebanderol-all-new-r15-di-angka-rp-345-juta-gak-khawatir-sama-gsx-r150/
Itoe betoel adanja …ada yang merasa itu kelebihan ada juga sebaliknya 😁
Iyo sih kang..
koyo bojone munip indigo
Loh iyo tho 😁
iyoo kang.takono cubo😂
Saya sebagai cewek indigo sejati, sudah sering melihat ini itu… dengar ini itu dari mata batin nya semua orang. Sy enggak usah nonton film seram-seram pun, pasti sering bertemu. Hehehe