Skip to main content

Diskusi Hangat tentang Tangan Robot Tawan : Ilmiah atau Seni Instalasi?

Masih seputar diskusi terkait kebenaran atau hoax terkait tangan robot Tawan asal bali mantemans. Diskusi dimulai dari postingan Patar Wagner di grup facebook Motuba (Mobil Tua tapi Bangga :-)) pada hari kamis, 21 Januari 2015. Pria asal Kota Depok ini mencoba menelaah part alias komponen yang menempel di punggung Tawan. Selain itu pria ini juga membahas kemungkinan fungsi dari komponen tersebut. Yuuk disimak sambil ngopi2…Analisa hoax tangan palsu iron man buatan Tawan dari Bali

Patar Wagner‎ >Motuba :
Yuk,…. kita coba bahas, apa saja yang nempel di punggung bapak ini… dan faktor kemungkinannya…

  1. Kabel tegangan tinggi, biasanya terdapat pada rangkaian TV tabung. Kabel ini digunakan senagai pelempar dari playback ke tabung crt.
  2. Front USB and audio panel, biasa terdapat pada casing komputer lawas, digunakan untuk mempermudah user dalam menghubungkan flas disk dan audio equipment, jadi ngga perlu ke belakang casing. Cukup colok di depan.
  3. Saya rasa ini tabung pemanas dispenser, mengacu pada bentuk fisik yang ada…. hmmmm… buat apa yah…??
  4. Keran Vakum, keran vakum ini biasa terdapat di motor bebek, sebagai keran bensin…. apa lengan robot ini pakai bensin??…
  5. Main Bord printer, terlihat dari kabel abu-abu yang terhubung, serta beberapa soket hitam dan kabel tape yang menempel..
  6. Main board mouse, terlihat jelas tiga buah push on button dan infrared,..
  7. HDD / Hard disk, casing besi yang menjadi ciri khas, hardware komputer ini,… mungkin dipakai sebagai tempat penyimpanan perintah gerak…
  8. Dilihat dari bentuk dan label yang terera sudah dapat dipastikan komponen ini adalah BATT / Battery, yang tentunya digunakan sebagai sumber tegangan buat robot ini.

Monggo yang mau menambahkan dan menganalisa bagaimana cara kerjanya, dilanjut…. saya mo nyetir dulu…

Point- point diatas mendapat sambutan hangat dari member motuba. Sebagian menilai karya Tawan ini merupakan karya iseng dan hanya cari sensasi. “Kui cari sensasi om Patar Wagner….dr segi teknis gk msk blas.klu seni iya tp bkn ilmiah..” ujar Blekithi Cetho Welo. Begitu pula dengan Edi warsito yanh menilai bahwa itu hanya iseng belaka. “Lha wong kui yo cm orang iseng kok ya mbahase serius bgt. Wkwkwk… Kalau itu ternyata sebuah karya seni instalasi kan yo apik. Semisal semua yg nempel di badannya itu tak ada yg berfungsi dan ada yg merasa kapusan yo kebangeten yg kapusan. Wkwkwkwkwk….” ujarnya.

” kalo dianggap karya seni saya sepakat… lha kalo dijadikan suatu penemuan dan disampaikan ke publik sebagai tangan robot dan dikendalikan otak, yoo aku penasaran mbah…… hahhahaha” tambah Patar Wagner

Ada juga yang menilai bahwa Tangan Robot punya Tawan ini seperti khayalan dalam sebuah film. ” Kalo saya lebih masuk akal Dr. Octopus (sepidermen 2) mbah, dengan chip yg ditempel di tulang belakang, walaupun keduanya ini sama2 mengkhayal…...” ujar Lantip Anjar Wiguno.

Lebih detail ada yang menanyakan terkait pemakaian shockbreaker dalam alat geraknya. “geraknya knp pake shockbreaker ya? gk ad keliatan selamg fluida buat melumasi. gak bs shockbreaker di bikin begitu. kalo dl ad yg pernah main mortal kombat, inget karakter Jax gk? nah kayaknya niru sistem nya. cuman selang fluida buat melumasi gerakan mana? hidrolis nya cuman dr shockbreaker? ” tanya Daniel Joshua Bakkara.

kalo soal listrik listrik an akika gk paham dah. cuman yg agak ketahuan bohongnya sih yaaaaaah hidrolis lengannya itu. krn keseringan main mortal kombat merhatiin lengan si Jax jd ngeh gak mungkin bs pake shockbreaker. coba shockbreaker cara kerja nya gmn? brp arah gerakan spring nya? nah otot lengan ad berapa gerakan? banyak loh. jadi kalo dia pake shockbreaker harusnya cuman bs gerak atas bawah lengannya aja. gk seluwes gt. ‪#‎pendapatnewbie‬ “ tambah Daniel Joshua Bakkara

Patar Wagnar juga menambahkan bahwa ic micro procesor itu bekerja pada tegangan tertentu.”Mbah, ngga ada IC micro processor kerja di tenganan 500V, ic micro bermain di 5V s/d 12V. Kalo beliau butuh 500V, dengan batt kecil itu yang hanya 10V dan inverter, dalam 5 menit udah abis mbah… heheheheh…” tambah Patar Wagner.

Bahkan ada yang menilai bahwa Tangan Robot Tawan itu digerakkan dengan tenaga dalam. “Itu sirkuit dihubungkan dengan sumber tenaga dalam, jadi gimana pun acak-acakannya robot, yang menggerakkan ya si tenaga dalam. Tenaga dalam bisa memukul tanpa menyentuh.” ujar Anton S. Pramono

Namun begitu ada yang bersikap mengapresiasi Robot Tawan karya Tawan ini. “yang penting alat itu berguna buat orang yang make, ga ada niat komersil juga kayanya. kalau agan agan disini bisa bikin yang lebih canggih, coba lah bikin sendiri, tanpa mengomentari sinis punya orang lain. kalau bisa lebih bagus, kan makin bisa bermanfaat buat yang memerlukan ” terang Bambang Aruman.

bukan masalah mas kalo alatnya emang bener2 berfungsi.. kalo cuma cari sensasi doang.. apa nggak malu kalo ketahuan.. bukan hanya dia yg malu ..sebagai warga indonesia juga malu..kadung terkwnal di 9gag” Dodi Andriawan

klok mmang alat nya itu g fungsi kmngkinan guna alat itu hanya untuk menahan saat dia mengelas.. udah itu aj.. klok pun alat nya bnr2 fungsi.. saya rasa bkal di datengi orang yg mau membeli paten atas benda itu ” Tri Wahyudi

Nah monggo mantemans diskusinya dilanjutkan. KHS sendiri sangat awam terkait hal ginian. Namun begitu KHS tetap respect dan apreciate dengan Tangan Robot karya Tawan ini apakah itu sebuah karya ilmiah ataupun seni instalasi.

Monggo yang berkompeten silahkan komeng….hehehhe

Maturnuwun

Sumber : fb grup Motuba

***
Contact KHS :
Main blog : http://www.setia1heri.com
Secondary blog : http://www.khsblog.net
Email : setia1heri@gmail.com; kangherisetiawan@gmail.com
Facebook : http://www.facebook.com/setia1heri
Twitter : @setia1heri
Instagram : @setia1heri
Whatsapp : 085608174959
PIN BBM : 584929B8

21 thoughts to “Diskusi Hangat tentang Tangan Robot Tawan : Ilmiah atau Seni Instalasi?”

  1. Terlalu banyak yg janggal. Mulai dari sistem kontrol, rangkaian penyalur daya ke motor (sebelah mana ya?), sampai tabung shock absorber yg entah digerakkan pake apa (hidrolik: mana pompa nya?, pneumatik/tekanan udara: mana kompresornya? kok gak ada bunyi khas silinder pneumatik?)

    1. naaahahh pertama saya juga curiga dengan part itu… kalo dari penuturan kok pakai shock motor yang fungsinya hidrolisnya cuma satu arah yaitu menahan hentakan/tekana dari 2 sisi. dan untuk mengembalikan ke posisi semula dengan per kan. lha kalo memang sudah di modif kang bener mas bro di atas. dimana pompa hidrolisnya??? ya semoga jika mang mas tawang memang benar menciptakan alat itu, pemerintah bisa memfasilitasi dan mengembangkannya. karena banyak masyarakat yang membutuhkan alat itu.

  2. wajar klo ragu… karna tidak mengerti…sama dengan peralatan cangih yang ada sekarang walau tidak mengerti tapi kita bisa merasakan kegunaanya mungkin admin gak tidak akan membuat artikel seperti ini, karena hanya akan membuat malu diri sendiri. dan disilah peran pemerintah untuk membantu mengebangkan bakat anak bangsa dan melakukan pengujian kebenaran, karena alat seperti ini memang sangatlah diperlukan untuk mempermudah kehidupan manusia….

  3. Yang pasti pengalaman dilapangan yang bayak yg bs melakukan dan menciptakan segalah hal diluar logika ,apalagi karena dorongan utuk mendapat kan sesuap nasi titel atau status sosial tdk jaminan bs .

  4. Masalah palsu apa tidaknya itu yg penting bisa membantu kerjaan mengelasnya bagi yg komen itu palsu di harapkan tampilkan hasil karya nya sendiri

    1. masalahnya mas tawan ngaku itu adalah alat yg di gerakkan oleh otak.. di publikasikan lagi jd wajarlah kita mencari kebenarannya. seandainya dia ngaku ini hanyalah sebuah karya seni….. sudah pasti tidak ada yg coment….. inilah yg disebut pembohongan ke publik. contoh hardisc itu tidak mungkin bekerja atau menyimpan tanpa sebuah program. nah kalau dilihat dari kit mas tawan, rangkaian yg dia gunakan sudah karatan. mustahil itu bisa bekerja…, sedangkan matherboard pc saja yg terkena debu terkadang hag atau lambat…nah perhatikan lagi foto di atas… mana modul yg menggerakkan hardisc atau kabel sata/ata yg terkoneksi ke hdd.

Tinggalkan Balasan