Cara menghilangkan keloid di kulit. Keloid adalah pertumbuhan abnormal jaringan parut yang terbentuk di daerah cedera kulit, misalnya di area sayatan bedah atau luka trauma. Luka yang menyebabkan keloid dapat berupa yang ringan seperti jerawat, cacar air, gigitan serangga atau tindik badan hingga luka sayatan dari proses bedah.Keloid tampak menonjol, mengkilap, tidak berrambut, kasar, berwarna kemerahan pada awalnya dan lama-kelamaan menjadi kecoklatan. Biasanya keloid ini mengganggu pandangan dan bikin gak pede dalam pergaulan. Nah berikut Cara menghilangkan keloid di kulit
Salah seorang warganet Farlin Seftian Simanjuntak membagikan pengalamannya terkait cara menghilangkan keloid. Tips menghilangkan keloid ini diunggah dilaman facebooknya pada tanggal 21 Juni 2018. Monggo disimak brosis…
Cara menghilangkan keloid di kulit
Tidak perlu bingung nih saya ada solusinya 👇👇 di coba dan semoga berhasil:
1 – Menghilangkan Keloid Menggunakan Lidah Buaya.
Lidah buaya atau Aloe vera memiliki manfaat yang sangat baik untuk lapisan kulit, yaitu melembabkan dan membantu proses regenerasi permukaan kulit yang rusak.
Oleh karena itu, lidah buaya dapat digunakan dalam terapi menghilangkan keloid secara alami.
2 – Menggunakan Cuka Apel Untuk Menghilangkan Keloid
Pengobatan alami lain yang sangat baik untuk mengatasi keloid adalah dengan menggunakan cuka apel. Sifat asam pada cuka apel akan mengelupas dan melembutkan kulit sehingga dapat mengurangi munculnya bekas luka
Terapi dengan cuka apel dapat dilakukan dengan membuat larutan cuka apel.
Dua sendok teh cuka sari apel dicampurkan dengan satu sendok teh air.
Gunakan bola kapas untuk mengoleskan larutan pada area yang ingin diobati.
Biarkan selama setengah jam, lalu bersihkan dengan air.
Lanjutkan terapi ini tiga atau empat kali sehari selama beberapa minggu. Selain dengan membuat larutan, cuka apel bisa juga diberikan secara langsung.
Letakkan sedikit cuka apel tepat di daerah kulit yang rusak lalu dengan hati-hati dilakukan pijatan untuk memastikan bahwa cuka tersebut benar meresap ke lapisan kulit. Biarkan cuka sari apel mengering selama beberapa menit, setelah itu ulangi prosedur sekali lagi untuk membantu kerja penyembuhan
Itu tips dari saya bukan copas dari mbah Google semoga bermanfaat…
Tips ini saya tulis dan saya share karena saya bekerja di salah satu tempat yg berhubungan dengan dunia kesehatan dan penyembuhan.
Saya senang bisa membantu kalian 😑😑😑 semoga bisa bermanfaat
****
Demikianlah mantemans Cara menghilangkan keloid di kulit. KHS sendiri belum mengetahui mujarab tidaknya tips diatas karena memang belum pernah mencoba. Mungkin brosis punya pengalaman serupa dalam menghilangkan keloid dapat dibagikan dimari…
Maturnuwun
baca juga :
- Dharma Wanita Persatuan Dispendik Kota Surabaya Gelar Roadshow Perempuan Sehat
- Nasehat Tentang Umur
- Mengintip sifat seseorang dari golongan darahnya brosis (A,B,AB dan O)
- Perbedaan Ayam Segar, Ayam Suntikan, Ayam Tiren dan Ayam Berformalin
- Ironi kehidupan tentang kesehatan
- Inilah manfaat konsumsi Sayuran Organik Untuk Kesehatan
- 5 Kebiasaan ini ternyata bisa bikin tubuh kelihatan tua brosis…
- Selain menyembuhkan asam urat, ini manfaat lain daun sirsak gans…
- Apa itu Skip challenge / pass out challenge ? Yuuk kenali bahayanya mantemasn
- Khasiat Makan Bawang Putih di Pagi Hari
Wow terima kasih