Kopdar Blogger Gresik April 2017…fokus dan konsentrasi itu penting brosis. Hari Minggu, 9 April 2017 mantemans di Komunitas Blogger Gresik mengadakan kopdar rutin yang bertempat di Ruangan Perpustakaan Daerah Gresik. Hadir dalam kopdar rutin ini para mastah-mastah dunia maya yang rela berbagi dari spesifikasi blogger, yotuber, internet marketer, affiliater, pegiat adsense dan androider sekitar 20 an orang. Obrolan kopdar seputar ngeblog dan berkembang ke affiliate dan dunia maya yang lain.
Dalam kopdar tersebut KHS sempat didapuk untuk membuka obrolan terkait dunia perbloggeran. KHS yang nubi ini pun berbagi pengalaman seputar hobi ngeblog didepan mastah-mastah dan suhu-suhu dibidang dunia maya ini. Berbagai tips dan trik mendatangkan visitor blog meskipun visitor blog KHS sendiri juga tidak begitu seberapa….hehehe. Selain itu juga ngomong terkait suka duka blog yang kadang tidak sedikit dianggap spammer bila komeng meninggalkan jemuran…xixixix…..resiko sampe di banned di grup brosis 😆
Founding father komunitas blogger gresik seperti Cak Teguh, Gus Ipin dan juga Cak Zen turut berbagi pengalaman masing-masing seputar dunia internet marketing, youtube dan buat aplikasi android. Sementara beberapa mastah lain juga berbagi pengalaman di bidang affiliate dan product creation seperti cak faisal, cak jakfar, dll. Meskipun namanya kopdar blogger tetapi obrolan kopdar gado-gado yang penting bisa mendapatkan recehan dollar di dunia maya…hehehe. Kuncinya fokus dan konsentrasi saja mana bidang yang akan ditekuni, suatu saat pasti menghasilkan mantemans
Demikianlah mantemans sekilas laporan pandangan mata yang tertunda dari lokasi digelarnya kopdar rutin komunitas blogger gresik bulan April 2017.
Maturnuwun
baca juga :
- 8 Daftar Kuliner di Kota Gresik yang Wajib di Coba, Lengkap dengan Alamatnya
- Berbagi Pengalaman Mengurus Mutasi Keluar Kabupaten
- Ceritaku Di Hari Minggu
- Semarak karnaval 17an di Desa Bulangan, Dukun, Gresik; Ada konstum dari daun gans…
- Liburan sekolah, saatnya berkunjung ke Pepustakaan Desa “Rumah Pelangi”, Suci, Gresik
- Berkah Syawal, Alhamdulillah menang Writing Challenge Ramadhan FLP Gresik
- Ramadhan Bulan Pendidikan dan Implementasinya dalam Kehidupan
- Menulis, Ladang Pahala di Ramadhan
- Kiprah Komunitas Berani Sholeh Gresik: Berbagi Parcel Ramadhan untuk Dhuafa
- Big Sale Borong Pahala di Supermarket Ramadhan
—\Contact KHS/—
Main blog : http://www.setia1heri.com
Secondary blog : http://www.khsblog.net
Email : setia1heri@gmail.com ;kangherisetiawan@gmail.com
Facebook:http://www.facebook.com/setia1heri
Twitter : @setia1heri
Instagram : setia1heri
Line@ : @setia1heri.com
Youtube: @setia1heri
PIN BBM : 5E3C45A0
Woohh.. blogger terkenal ki
Semoga begitoe Adanja 😁