Skip to main content

Cerita Student Camp Ramadhan : I am Coming

Student Camp Ramadhan…Aku Datang…!!!!

“…..aku siapkan perlengkapan yang dibawa buat besok ya bun” ucap si sulung dengan semangatnya

Seperti tahun lalu di kelas satu sekolah dasar kegiatan serupa yaitu student camp ramadhan dilaksanakan kembali di ramadhan kali ini. Di jenjang kelas dua, si sulung sudah semakin terlihat kemandiriannya dan tak lagi banyak meminta bantuan untuk menyiapkan kebutuhannya. Bahagia rasanya melihat banyak lompatan kebaikan padanya. Itu semua tak lain karena Allah yang memudahkan kami mendampingi dan mengasuhnya.

Malam itu dia sibuk menyiapkan semua perlengkapan yang akan dibawa menuju sekolahnya. Padahal kegiatan camp ramadhan tidak lah menginap. Namun tas yang dia siapkan seperti mau menginap beberapa hari. Sesuai dengan jadwal dari sekolah acara registrasi dibuka pada pukul 9.00 WIB dan berakhir pada pukul 20.00 WIB.

Beberapa perlengkapan dia ambil satu per satu dan dikumpulkan di dekat tas ranselnya. Ada peralatan tulis, baju ganti, handuk dan peralatan mandi, peralatan sholat. Di informasi yang dibagikan oleh guru kelas nya tertulis juga  salah satunya adalah bekal nasi bagi yang berpuasa dhuhur dan ashar.

Alhamdulillahnya lagi si sulung semenjak dikelas satu sudah memulai puasa penuh. Hingga hari ke empat belas ramadhan ini puasanya alhamdulillah masih full dan belum ada bolongnya. Tak lupa pula Al-Qur’an kesayangannya dia masukkan dalam tas ranselnya. Dia bilang:  “..nanti untuk ngisi waktu aku tilawah bun, biar ga bosen nunggu adzan mahrib”.

Semangatnya menuju student camp ramadhan sungguh membuat kami terharu sekaligus bahagia. Tak perlu memaksanya untuk ikut kegiatan di sekolah meskipun dia sedang dalam kondisi berpuasa. Karena diusianya pada umumnya memilih tiduran ataupun bersantai di rumah saja. Menanamkan anak cinta dengan kegiatan positif perlu dilakukan sedini mungkin. Seringnya saya dan ayahnya mengajak nya ke aktivitas yang merangsang ketrampilan sosialnya agar semakin terasah dan membuatnya terbiasa berada di situ.

Mengasah ketrampilan sosial bisa dilakukan melalui kegiatan ssilaturrahim, berbagi, memberi hadiah kepada teman, membiasakan berinfaq setiap hari, membantu berbelanja, dsb. Ketrampilan hidup / life skill sangatlah penting kita ajarkan dan dibiasakan untuk anak-anak kita. Ketrampilan hidup yang hendaknya dipelajari anak antara lain: ketrampilan membantu diri sendiri, ketrampilan sosial, ketrampilan bermain, dan ketrampilan sekolah.

Anak tidak cukup kita bekali dengan kemudahan-kemudahan fasilitas dari rumah, atau kecukupan materi yang selalu kita persipakan agar dia tak perlu berusaha mencarinya sendiri, namun jauh kebih penting setelah bekal agama, akhlak yaitu bekal ketrampilan hidup agar anak survive, memiliki daya tahan untuk terus berjuang di kehidupannya kelak.

Kami sangatlah terbantu dengan sekolah sebagai mitra orangtua melalui kegiatan student camp ramadhan setiap tahunnya. Dari sinilah anak-anak akan belajar ketrampilan hidup sederhana namun asyik dan membuat anak-anak nyaman dan sesuai dengan kebutuhan usianya. Sampai tulisan ini kami sajikan, ananda masih tetap semangat mengikuti kegiatan camp ramadhan di sekolahnya. Terimakasih sekolah bintang Al Ibrah Gresik

********

#studentcampramadhan

#alibrahgresik

#sekolahbintang

#sditalibrah

#RamadhanBerbagiInpirasi

#FLPGresik

#Day14

Tinggalkan Balasan