Skip to main content

Ngincipi Tahu Walek khas Banyuwangi

Ngincipi Tahu Walek khas Banyuwangi

Tahu Walek, camilan khas Banyuwangi mantemans. Ketika gelaran Blogger goes to Honda Bikers Day Banyuwangi 2016, rombongan mampir di Warung Biru yang ada di Banyuwangi, Kota. Selain kuliner bebakaran dan seafood disini juga ada camilan khas yakni Tahu Walek. Apa itu?cara-membuat-tahu-walik-khas-banyuwangi

Secara bahasa Tahu Walek itu merupakan lauk tahu yang dibalik. Sebelumnya tahu digoreng terlebih dahulu hingga kering dan mengembang. Selanjutnya tahu yang telah digoreng tersebut dibelah dan dibalik kemasannya sehingga bagian dalam menjadi diluar dan sebaliknya. Setelah tahu terbelah dan dibalik diisikan adonan tepung dan daging seperti adonan penthol bakso ya mantemans.

ngincipi-tahu-walik-di-rumah-makan-warung-biru-banyuwangi-2016

Setelah tahu selesai diisi adonan penthol maka langkah selanjutnya digoreng kembali hingga matang. Dan setelah gorengan matang maka tahu Walek ini siap dihidangkan untuk disantap. Gorengan yang kering akan menjadikan tahu Walek ini terasa renyah dan gurih mantemans. Melengkapi santap tahu walik ini yakni petis dan cabai mentah sehingga terasa mantabz nya.

ngincipi-tahu-walik-di-rumah-makan-warung-biru-banyuwangi-201601

Bagi KHS tahun walek yang diincipi dirumah makan Warung Biru ini terasa semacam pentol goreng yang berbalutkan tahu. Kulit tahu yang digoreng secara garing menjadikannya renyah dikunyah didalam mulut. Terlebih kemarin menyantapnya ketika masih kondisi hangat. Jan enak tenan….. hehehe.

cara-membuat-tahu-walik-khas-banyuwangi01

Rekomended lah bagi mantemans yang berkunjung ke Banyuwangi untuk mengincipi tahu walik ini.

Maturnuwun

Baca juga :

***\Contact KHS/***
Main blog : http://www.setia1heri.com
Secondary blog : http://www.khsblog.net
Email : setia1heri@gmail.com; kangherisetiawan@gmail.com
Facebook : http://www.facebook.com/setia1heri
Twitter : @setia1heri
Instagram : @setia1heri
Line@ : @setia1heri.com
Whatsapp : 085608174959
PIN BBM : 5E3C45A0
©©©©©©©©©

5 thoughts to “Ngincipi Tahu Walek khas Banyuwangi”

Tinggalkan Balasan