Skip to main content

Berikut tanda-tanda serangan jantung

Serangan jantung bisa menerjang siapa saja tidak peduli kamu muda maupun kaum tua.  Kepergian penyanyi jebolan Indonesia Idol, Mike Mohede beberapa waktu lalu diduga juga mengalami serangan jantung. Sejumlah faktor dapat membuat seseorang rentan terkena serangan jantung. Kurang berolahraga, pola makan yang buruk, dan gaya hidup tidak menentu dapat meningkatkan risiko terkena serangan jantung. Nah mari simak tanda-tanda serangan Jantung.

serangan jantung

Menurut Spesialis jantung, dr H M Edial Sanif SpJP FIHA berikut tanda-tanda  sebelum serangan jantung datang

  1. Nyeri dada pada serangan jantung, umumnya dirasakan di dada kiri atau ulu hati. Sensasi yang dirasakan adalah seperti ditindih benda berat, diikat, diremas, atau terbakar. Nyeri dada juga dapat menjalar ke berbagai lokasi, seperti rahang, gigi, lengan, dan punggung. Selain itu, gejala sesak napas juga dapat menyertai nyeri dada, nafas terasa berat dan satu-satu. “Kalau mulai merasa berat di dada, sesak napas, sakit perut tak tertahankan di bagian atas, nyeri di lengan kiri, rahang dan leher, maka harus segera ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan tindakan ” ujar M Edial
  2. Muncul rasa mual, sering keringat dingin, dan pusing dan kadang juga mengalami tekanan kuat pada dada. “Kalau pada laki-laki tanda-tanda serangan jantung yang paling umum adalah nyeri dada. Sedangkan pada perempuan, lebih kepada mengalami sesak napas, mual dan nyeri punggung, serta rahang,” lanjutnya.

Agar terhindar dari serangan jantung terutama bagi usia produktif maka disarankan mengontrol aktivitas, rutin berolah raga dan memperhatikan makanan yang dikonsumsinya. Hindari stress berlebih dan juga menghindari makanan yang siap saji. Selain itu juga ada faktor seperti kegemukan dan bagi perokok.

Maturnuwun

bacaan : jpnn.com

—***\Contact KHS/***—
Main blog : http://www.setia1heri.com
Secondary blog : http://www.khsblog.net
Other blog : http://www.setia1heri.org
Email : setia1heri@gmail.com ;kangherisetiawan@gmail.com
Facebook:http://www.facebook.com/setia1heri
Twitter : @setia1heri
Instagram : setia1heri
Line@ : @setia1heri.com
Whatsapp : 085608174959
PIN BBM : 5E3C45A0

One thought to “Berikut tanda-tanda serangan jantung”

Tinggalkan Balasan